Cefadroxil 500 mg
20 761.919

Cefadroxil 500 mg

Kapsul
PT Indofarma
Obat Antibiotik
Beri rekomendasi

Indikasi:
Cefadroxil diindikasikan untuk pengobatan infeksi yang disebabkan oleh mikroorganisme yang sensitif seperti: - Infeksi saluran pernafasan : tonsillitis, faringitis, pneumonia, otitis media. - Infeksi kulit dan jaringan lunak. - Infeksi saluran kemih dan kelamin. - Infeksi lain: osteomielitis dan septisemia.

Kontra Indikasi:
Penderita yang hipersensitif terhadap sefalosporin.

Komposisi:
Cefadroxil 500, tiap kapsul mengandung cefadroxil monohydrate setara dengan cefadroxil 500 mg.

Cara Kerja:
Cefadroxil adalah antibiotika semisintetik golongan sefalosforin untuk pemakaian oral.
Cefadroxil bersifat bakterisid dengan jalan menghambat sintesa dinding sel bakteri. Cefadroxil aktif terhadap Streptococcus beta-hemolytic, Staphylococcus aureus (termasuk penghasil enzim penisilinase), Streptococcus pneumoniae, Escherichia coli, Proteus mirabilis, Klebsiella sp, Moraxella catarrhalis.

Dosis:
Dewasa:
Infeksi saluran kemih:
Infeksi saluran kemih bagian bawah, seperti sistitis : 1 – 2 g sehari dalam dosis tunggal atau dua dosis terbagi, infeksi saluran kemih lainnya 2 g sehari dalam dosis terbagi.

Infeksi kulit dan jaringan lunak: 1 g sehari dalam dosis tunggal atau dua dosis terbagi.

Infeksi saluran pernafasan:
Infeksi ringan, dosis lazim 1 gram sehari dalam dua dosis terbagi.

Infeksi sedang sampai berat, 1 – 2 gram sehari dalam dua dosis terbagi. Untuk faringitis dan tonsilitis yang disebabkan oleh Streptococcus beta-hemolytic : 1 g sehari dalam dosis tunggal atau dua dosis terbagi, pengobatan diberikan minimal selama 10 hari.

Anak-anak:
Infeksi saluran kemih, infeksi kulit dan jaringan lunak : 25 – 50 mg/kg BB sehari dalam dua dosis terbagi.
Faringitis, tonsilitis, impetigo : 25 – 50 mg/kg BB dalam dosis tunggal atau dua dosis terbagi. Untuk infeksi yang disebabkan Streptococcus beta-hemolytic, pengobatan diberikan minimal selama 10 hari.

Efek Samping:
Gangguan saluran pencernaan, seperti mual, muntah, diare, dan gejala kolitis pseudomembran.
Reaksi hipersensitif, seperti ruam kulit, gatal-gatal dan reaksi anafilaksis.
Efek samping lain seperti vaginitis, neutropenia dan peningkatan transaminase.

Interaksi Obat:
Obat-obat yang bersifat nefrotoksik dapat meningkatkan toksisitas sefalosporin terhadap ginjal.
Probenesid menghambat sekresi sefalosporin sehingga memperpanjang dan meningkatkan konsentrasi obat dalam tubuh.
Alkohol dapat mengakibatkan Disulfiram-like reactions, jika diberikan 48 – 72 jam setelah pemberian sefalosporin.


Cara Rekonstitusi Suspensi:
Tambahkan 45 ml air minum, kocok sampai suspensi homogen.
Setelah 7 hari suspensi yang sudah direkonstitusi tidak boleh digunakan lagi.


Cara Penyimpanan:
Simpan dalam wadah tertutup rapat pada suhu kamar (15 - 30ºC).

Kemasan: Kotak 5 strip @ 10 kapsul

berkenalan.com

Obat Terkait

20 Komentar

  1. kalau untuk sakit tipes bisa tidak ? soal nya saya di berikan obat itu oleh dokter nya kondisi saya bukan membaik tapi malah tambah drop. tolong komentarnya Jun 10, 2015 01:34:54 oleh satgas rosmitha di tangerang selatan
    Bermanfaat: 54 / Tidak bermanfaat: 18

    Kelebihan: kepala saya mlah tambah sakit setelah saya minum tuh obat

    Kekurangan: kepala sya tambah sakit stlah minum itu

    KEPALA SAYA TAMBAH SAKIT SETELAH SAYA MINUM CEFADROXIL... ???????

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?
  2. beda sakitnya beda obatnya Dec 9, 2014 08:45:21 oleh Usman Rojali di lampung
    Bermanfaat: 394 / Tidak bermanfaat: 371

    Kelebihan: tidak ditemukan

    Kekurangan: tidak ditemukan

    Mau tanya ini

    saya sakit panas dingin dan sakit kepala

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?
  3. Mohon bantuan Oct 14, 2014 05:06:28 oleh Azman di Riau
    Bermanfaat: 391 / Tidak bermanfaat: 373

    Kelebihan: belum tahu perkembangan obat ini

    Kekurangan: mudahan tidak ada masalah

    Saya terasa sakit apabila makan dan minum di dada sebelah kanan, waktu SMA pernah juga sakit seperti oleh dokter obat berupa sirup, itu sudah 25 tahun yg lalu. sekarang sakit ini muncul lagi. oleh teman saya disuruh minim obat ini. tapi belum terasa berkurang. apakah obat ini cocok?. mohon bantuannya

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?
  4. batuk berdahak dan suara nafas yang jelek Sep 26, 2014 09:41:08 oleh jaka laksmana di lubuklinggau
    Bermanfaat: 399 / Tidak bermanfaat: 374

    Kelebihan: belum tahu

    Kekurangan: belum tahu

    diminum 21.29 26.09.14 cefadroxil kapsul 500mg no.reg.GKL0208505001B1

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?
  5. alergi obat Aug 25, 2014 17:10:43 oleh farhan di Bogor
    Bermanfaat: 421 / Tidak bermanfaat: 365

    Kelebihan: tidak tau

    Kekurangan: alergi berupa bercak merah di kaki dan tangan

    3 hari yg lalu sy dijahit krn bibir sobek pasca jatuh. Setelah itu diberi obat antibiotik ini, selang 2 hari timbul bintik merah pada kulit kaki dan tangan saya. Apa yg harus sy lakukan? Menghabiskan sisa antibiotik ini atau menghentikannya?

    Apakah komentar ini bermanfaat bagi Anda?
1234

Beri Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai *



Informasi yang tersedia di DechaCare.com diambil dari berbagai sumber dan tidak dimaksudkan sebagai pengganti nasihat, saran, konsultasi ataupun kunjungan kepada dokter Anda. Kunjungi dokter Anda bila masalah kesehatan atau sakit Anda berlanjut. DechaCare.com tidak bertanggung jawab atas segala dampak yang terjadi atas penggunaan/penyalahgunaan informasi yang disajikan.

Berlangganan Informasi

Dapatkan informasi kesehatan dan informasi obat terupdate dengan mendaftarkan email Anda.


Copyright © 2017 DechaCare.com. Design website oleh adiacipta.com

Back to Top